Vitaline Softgel memperkuat stamina

Setiap orang tentu pernah mengalami rasa lelah. Walau tidak disukai, sebetulnya rasa lelah adalah nikmat yang patut disyukuri. Sebab kelelahan merupakan sebuah “warning” atau peringatan terhadap diri kita bahwa saat itu tubuh menanggung beban yang hampir melampaui batas kemampuannya. Artinya, tubuh meminta kita untuk mengurangi beban yang dipikulkan padanya agar tidak terjadi hal-hal buruk yang berdampak fatal bagi kesehatan.

Rasa lelah muncul karena dua sebab. Pertama karena pekerjaan fisik yang berlebihan. Kedua karena stres atau tekanan emosional dalam kehidupan. Faktor fisik dan psikis ini saling berhubungan, sehingga seringkali seseorang yang didera stres mudah  merasa letih dan lelah meski secara fisik pekerjaannya tidak terlalu berat
Tubuh yang mengalami kelelahan karena faktor fisik biasanya memiliki tanda-tanda
berikut:
  • Otot-otot dan tulang terasa sakit, kejang, kaku, dan kekuatannya berkurang.
  • Suhu tubuh agak meningkat dan timbul rasa kantuk.
  • Nafsu makan berkurang dan sering sakit kepala.
  • Kemampuan melakukan gerakan-gerakan tertentu berkurang, termasuk dalammelakukan hubungan seks
Sementara kelelahan karena faktor psikis ditandai dengan gejala berikut:
  • Susah tidur dan sering terbangun di malam hari.
  • Gangguan pencernaan seperti perih, mual, dan kembung.
  • Kemampuan berpikir dan berkonsentrasi berkurang.
  • Emosi tidak stabil, tegang, dan mudah marah.
  • Gairah bekerja menurun, khawatir, tidak percaya diri, dan pesimis
Karena faktor fisik dan psikis saling berkaitan, maka gejala kelelahan fisik dan psikis dapat muncul secara bersamaan. Nah, bila Anda merasa mengalami tandatanda kelelahan seperti di atas, segera atasi dengan langkah berikut:

  1. Istirahat yang cukup dengan tidur pulas minimal 8 jam sehari. Boleh dibilang tidur adalah “obat” lelah yang paling mujarab. Tubuh punya hak untuk tidur. Orang yang begadang sampai larut malam akan membuat dirinya berhutang tidur pada tubuh sendiri. Hutang tidur ini harus dibayar. Dengan kata lain setelah begadang ia harus tidur dengan waktu yan lebih panjang dari biasanya. Selama hutang tidur ini belum terbayarkan, tubuh masih “terpenjara” oleh rasa lelah. 
  2. Konsumsi makanan dengan pilihan menu yang sehat dan gizi seimbang. Asupan nutrisi akan membantu memberi tenaga kepada sel-sel tubuh yang sudah lelah bekerja. Biasakan diri untuk selalu sarapan setiap pagi. Sarapan akan membantu memasok energi yang cukup bagi tubuh untuk menjalankan aktivitas hingga siang hari. 
  3. Banyak minum air putih selama melakukan aktivitas.
  4. Minum suplemen yang memperkuat stamina, seperti Vitaline Softgel. Suplemen ini selain memperkuat stamina dan juga memberikan efek relaksasi sehingga dapat meringankan stres yang merupakan pemicu munculnya kelelahan psikis.Lakukan relaksasi dengan melakukan hal-hal yang membuat diri merasa nyaman dan tenang, seperti mendengarkan musik berirama lembut, atau melakukan gerakan yoga